Festival Seni dan Saintifik Islam - IPMAFA


IPMAFA- Rabu (29/3) sejak pukul 07.30 mahasiswa yang tergabung dalam keluarga tarbiyah IPMAFA telah disibukkan dengan kedatangan para peserta festival, Festival seni dan saintifik islam yang merupakan judul besar dari beberapa lomba yang tersedia dalam berbagai bidang. kaitannya dengan PBA (pendidikan Bahasa Arab) -  kategori lomba tingkat aliyah- Khitobah, Qiroatul Kutub, Qiroatus Syi’ir, Ilqaul Qishhoh, Ghina’ ‘Arob-, kemudian PGMI (Pendidikan Guru Madrasah ibtidaiyah) - speech tingkat aliyah, adzan dan bercerita tingkat MI-, dan PIAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) -lomba memasukkan air ke dalam botol menggunakan spons, membuat bentuk dengan plastisin tingkat PAUD dan TK, story telling tingkat SMA sederajat, dan APE (alat permainan edukatif) tingkat guru.
Kemeriahan lomba pun semakin semarak dengan suguhan pertunjukan Marching Band SD An-Nida Tayu yang mendapat apresiasi positif dari banyak pihak dan tepuk tangan meriah dari semua penonton. Acara ditutup dengan pengumuman juara per lomba dan  penampilan solo yang menyita banyak perhatian dari para penonton oleh Kiki Novianti, pemenang juara atas lomba Ghina’ ‘Aroby asal MAN 1 Kudus, dengan lagu Cinta Sejati (BCL) dan Ayat-Ayat Cinta (Rossa) versi Arab. Baginya lomba semacam ini merupakan hal yang sangat menyenangkan sekaligus menantang, dapat membawa nama baik almamaternya merupakan hal yang sangat membanggakan dan memang menjadi impiannya. Menyanyikan lagu dengan bahasa asing memang membutuhkan kiat-kiat khusus dan ketelatenan. Selain dari bu Ana dan pak hedi selaku pelatih vocal di sekolah, sang Ibunda tercintalah yang mensupport dan memeberikan motivasi terbesar untuknya, “pasti bisa”, terangnya. 
Dalam pemaparannya, ketua BEM Fakultas Tarbiyah Ah.rohman Hakim mengharapkan semoga festival seperti ini dapat menjadi ajang penyaluran minat dan bakat teman-teman, karena pendidikan sejatinya tidak hanya berkutat pada buku, bangku kelas, atau nilai-nilai raport saja, melainkan bagaimana kita menunjukkan pada semua orang, tentang inilah kita, ini bakat kita, kita hebat dengan diri dan kemampuan sendiri. Selamat untuk semua peserta, tidak ada yang  menang dan kalah,  semuanya tentang proses, proses perjuangan dan kemauan. Dan juga untuk semua pihak yang mendukung acara ini, segenap panitia pensukses acara, keluarga tarabiyah, dosen-dosen IPMAFA, dan pihak sponshorship, terimakasih saya ucapkan, tanpa perasan keringat dari semuanya, acara ini tidak akan berhasil, sekali lagi terimakasih. 

Post a Comment

0 Comments